AIPGI bekerjasana dengan BAPANAS menyelenggarakan kegiatan Gerakan Edukasi dan Pemberian Pangan Bergizi untuk Siswa (GENIUS) di 10 provinsi di Indonesia. Kegiatan ini berlangsung selama dua bulan yang terdiri dari pengambilan data awal terkait dengan status gizi siswa serta pengetahuan, sikap, dan praktik gizi dari siswa, guru dan orang tua, kemudian dilanjutkan dengan pemberian kudapan tinggi protein selama 20 hari kepada siswa dan pemberian edukasi kepada siswa, guru, dan orang tua. Dalam penyelenggaraan kegiatan ini juga melibatkan perguruan tinggi dari masing-masing provinsi yang menjadi sasaran. Untuk melihat manfaat dari kegiatan ini, dilakukan pengambilan data akhir terkait dengan status gizi siswa serta pengetahuan, sikap, dan praktik gizi dari siswa, guru dan orang tua.
Hasil kegiatan ini disampaikan pada Evaluasi Akhir Kegiatan GENIUS yang diselenggarakan pada hari Juma’at, 8 Desember 2023 di IPB International Confention Center (IICC) Kota Bogor.
Kegiatan di hadiri oleh:
- Ketua Umum AIPGI, Prof. Hardinsyah, MS;
- Sekertaris Umum AIPGI, Prof. Budi Setiawan, MS;
- Wakil Ketua Pelaksana, Dr. Denas Symond;
- PIC Penyelenggara Menu, Dr. Ikeu Ekayanti, M.Kes;
- PIC Kegiatan Baseline dan Endline, Prof. Dr. Ir. Sri Anna Marliyati, M.Si.
dan Direktur Kewaspadaan Pangan dan Gizi, Nita Yulianis, SP, M.Si serta Deputi II Kerawanan Pangan dan Gizi, Dr. Drs. Nyoto Suwignyo, MM.
Kami sampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh mitra yang turut menyukseskan penyelenggaraan GENIUS 2023. Semoga kegiatan memberikan manfaat bagi banyak pihak, khusus penuntasan masalah gizi anak di Indonesia.