Asosiasi Institusi Pendidikan Tinggi Gizi Indonesia (AIPGI) adalah forum kerjasama antar Institusi Pendidikan Tinggi yang memiliki program studi ilmu gizi .
Visi
Mengantarkan institusi pendidikan tinggi gizi menjadi institusi yang secara aktif meningkatkan mutu Tridharma Perguruan Tinggi, terutama pendidikan gizi, dengan manajemen profesional, mandiri, bervisi global yang diakui secara nasional maupun internasional.
Misi
- Membina dan mengembangkan program pendidikan tinggi gizi yang bermutu dan memenuhi standar nasional dan internasional.
- Menjaga keseimbangan antara produk pendidikan tinggi gizi dan kebutuhan pasar.
- Membina dan mengembangkan riset gizi yang bermutu dan bertaraf nasional dan internasional.
- Membina pelayanan gizi kepada masyarakat bersama konsil kesehatan.
- Membina hubungan baik dengan lembaga terkait dalam pengendalian peran fungsi dan tanggung jawab institusi pendidikan tinggi gizi. 6.Bekerjasama dengan lembaga terkait dalam peningkatan mutu kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi dibidang gizi.